Setelah menjalani serangkaian program Medical Check Up pada tanggal 21-22 Maret 2022 dan telah terbit hasil pemeriksaan dari program MCU, pada tanggal 12-13 April 2022 Tracon kembali bekerja sama dengan Laboratorium Klinik & Kesehatan Kerja Cakra Medika dalam program lanjutan pasca MCU yaitu konsultasi oleh dokter.

Program tahapan lanjutan pasca medical check up ini dilakukan sebagai sarana konsultasi bagi karyawan untuk diskusi serta edukasi antara dokter dengan karyawan terkait hasil yang didapatkan, sehingga karyawan dapat mengambil tindakan pencegahan dan menjaga kesehatannya.

Apabila hasil dari medical check up memerlukan tindakan lebih lanjut seperti pemberian terapi, pemeriksaan penunjang lanjutan, konsultasi dengan dokter spesialis, ataupun hal-hal lainnya atas point abnormal dari kesehatan karyawan, maka hal tersebut akan dijelaskan secara detail oleh dokter mengenai status kesehatan karyawan.

Terdapat kriteria khusus untuk menentukan status kesehatan karyawan. Adapun kategori penilaian kesehatan karyawan di antaranya:

  1. Fit to work; status kesehatan karyawan dinyatakan dalam keadaan bebas dari sakit (sehat) dan aman untuk melakukan pekerjaannya.
  2. Fit with note; status kesehatan karyawan dinyatakan dalam keadaan sehat namun terdapat catatan kesehatan yang perlu diperhatikan agar tidak memengaruhi kesehatannya dikemudian hari.
  3. Fit with restriction; status kesehatan karyawan dinyatakan masih dapat tetap bekerja, tetapi dengan batasan dan penghindaran dari jenis pekerjaan dan lingkungan kerja tertentu.
  4. Temporary unfit; status kesehatan karyawan dinyatakan memiliki gangguan kesehatan, sehingga tidak layak bekerja untuk sementara waktu. Karyawan tersebut akan dievaluasi kembali dalam 2-6 bulan (sesuai kondisi kesehatannya) untuk melihat apakah sudah bisa bekerja kembali.
  5. Unfit; status kesehatan karyawan dinyatakan tidak layak bekerja karena dapat menimbulkan bahaya bagi diri sendiri dan pekerja lain di lingkungan kerjanya, sehingga perlu dipindahkan posisi jabatan atau tempat kerjanya.

Perseroan berharap dengan diadakannya program konsultasi pasca medical check up ini dapat memastikan kesehatan Traconers tetap terjaga dan siap untuk bekerja.